Minggu, 13 Juli 2014

Junghans Carriage Musical Clock - Germany Circa 1914













Junghans Carriage Musical Clock - Germany Circa 1914

Jam produksi Junghans seperti ini biasa disebut dengan Carriage Clock, kondisi masih original, diproduksi kurang lebih sekitar tahun 1914. Memiliki ukuran bagian bawah 13cm x 10cm, bagian tengah casing jam 9,5cm x 6,5cm, tinggi 15cm dan diameter dial pada jam 7,5cm. Komponen pada jam masih lengkap, hanya pada jam bagian jari2 melodinya ada beberapa yang patah sesuai tampak pada gambar diatas. 

Casing pada jam terbuat dari bahan plat kuningan dan besi, dimana kondisi masih dalam keadaan cukup baik dengan sedikit berkarat karena usia. Mesin jam berfungsi normal dan motor musical alarm pada jam juga masih berfungsi baik, karena ada beberapa jari pada melodi yang patah, maka bunyi terdengar tidak terlalu maksimal, tetapi tidak mempengaruhi keanggunan dan penampilan jam tersebut.

Pada bagian belakang mesin jam tampak tanda petunjuk dengan logo panah yang menunjukkan arah putar mesin jam, namun pada bagian sisi kanan tanda panah tampaknya salah cetak, seharusnya arahnya adalah sebaliknya, seperti tampak pada gambar diatas yang diberi tanda anak panah berwarna merah.

Berikut sekilas informasi untuk jam tersebut :

Menarik untuk menghiasi meja kerja atau meja ruang tidur dirumah anda yang bergaya vintage.

Keterangan : SOLD OUT

Tidak ada komentar:

Posting Komentar