Total Tayangan Halaman

Selasa, 24 Januari 2012

Antique Charcoal Iron Circa 1850











Antique Charcoal Iron Circa 1850

Setrika ini dibuat dari bahan besi, memiliki ukuran panjang 18,5cm x lebar 11cm x tinggi 20,5cm, diperkirakan diproduksi pada tahun 1850an, cara menggunakannya dengan memasukan bara kedalam setrika dan asap dari pembakaran akan keluar melalui cerobong pada bagian atas setrika tersebut, kondisi masih sangat baik, orisinil dan lengkap.

Pada bagian dalam setrika masih terdapat saringan yang fungsinya untuk memisahkan antara abu dan bara yang masih utuh, bentuk saringan tersebut seperti tampak pada gambar No.7, dan abu yang tersisa dapat dibuang dengan mengeluarkannya pada bagian belakang setrika, seperti yang terlihat pada gambar No.6, pada bagian leher belalai kiri dan kanan setrika terdapat gambar logo yang sama pada penutup lubang abu pada bagian belakang setrika, seperti tampak pada gambar No.4 dan No.5, kemudian pada bagian atas belakang setrika terdapat embos angka 7 1/2 seperti tampak pada gambar No.8 yang menunjukkan/menandakan besar dari setrika tersebut.

Berikut adalah beberapa contoh gambar yang diambil dari website dari jenis setrika Charcoal tersebut :




Berikut sekilas informasi mengenai setrika tersebut dari catalog terbitan tahun 1976 yang saya miliki :






Pada catalog tersebut contoh setrika terlihat pada gambar paling atas, ada sedikit perbedaan pada design arah cerobongnya dari setrika yang saya miliki. Jenis setrika ini masih sangat populer dan banyak diburu oleh para kolektor, saya sangat menyukainya karena keberadaannya yang langka dan jarang dijumpai, sehingga banyak juga beredar replika atau tiruan dari setrika tersebut. Antik, Unik dan Langka, menarik untuk menjadi koleksi.

Keterangan : Koleksi Pribadi (Perhubung ada yang minat dengan amat serius, akhirnya barang kesayangan saya yang satu ini saya lepas juga kepada Mr.Hr.....thanks a lot Sir...) SOLD OUT

Tidak ada komentar:

Posting Komentar