Total Tayangan Halaman

Rabu, 03 Mei 2017

Antique Chinese Shrine (Gam) Circa 1800 "Very Rare"


































Antique Chinese Shrine (Gam) Circa 1800 "Very Rare"

Tempat abu dupa ini dikalangan penggemar barang antik biasa dikenal dengan nama Gam, dan biasa diletakkan diatas meja altar atau meja sembahyang untuk agama Kong Hu Cu. Saya mendapatknya langsung dari pemiliknya yang disimpan dirumah tua peninggalan jaman Kolonial Belanda didaerah Tegal - Jawa Tengah.

Singkat cerita Gam ini saya mendapatkannya melalui proses yang cukup panjang dengan beberapa kejadian yang sangat menyita waktu, tenaga dan biaya. Bagi saya pribadi begitulah seni dalam mencari barang antik yang terkadang meninggalkan beberapa pengalaman2 yang cukup menarik untuk dikenang.

Gam ini diperkirakan diproduksi sekitar tahun 1800an. Berdasarkan informasi yang saya dapatkan Gam ini dibuat dari beberapa macam bahan kayu, diantaranya khusus untuk tiang2 penyangga terbuat dari bahan kayu Red Cherry, untuk papan kiri-kanan dan belakang dibuat dari bahan kayu kamper Cina. Untuk kilin pada bagian kaki Gam dibuat dari bahan kayu suanci, untuk bagian pintu2 dan ukiran bagian bawah dibuat dari bahan kayu berwarna putih kemungkinan jenis kayu trembalu.

Ukuran dimensi dari Gam tersebut lebih kurang adalah 85cm x 65cm x 41,5cm. Kondisi sudah pernah ada perbaikan diantaaranya pada bagian ujung kayu penyangga yang diantaranya sudah pernah ada yang patah dan retak, sehingga dibeberapa titik bagian atas dan bawah papan pada bagian ujung tiang2 penyangga pemasangannya perlu diberikan lem kayu agar kuat terpasang, tidak mudah rubuh atau terlepas saat Gam diangkat. Secara keseluruhan Gam ini masih tergolong baik dan lengkap.

Dilihat dari buatannya Gam ini terbilang detail dan sangat halus, dan ini merupakan ciri khas dari buatan orang Kong Hu. Untuk pliturannya masih asli belum diplitur ulang dan tampak pada bagian permukaanya sudah terdapat retak seribu dibeberapa bagian permukaan plituran kayu, dan ini merupakan salah satu ciri khas barang tua. Sungguh suatu barang antik dengan hasil karya seni yang tinggi dan juga sangat susah didapat alias sangat langka, sehingga sangat layak untuk dijadikan barang koleksi.

Keterangan : Koleksi Pribadi

Tidak ada komentar:

Posting Komentar