Total Tayangan Halaman

Sabtu, 04 Februari 2012

Iklan Enamel "Postspaarbank" Circa 1930







Iklan Enamel "Postspaarbank" Circa 1930

Iklan Enamel ini adalah sebuah Iklan Bank dengan kondisi Original, memiliki Panjang 64cm dan Lebar 47cm, pada bagian sekeliling Enamel terdapat tekukan sekitar 1,5cm, kondisi masih sangat baik dan layak pajang, pada bagian kiri bawah Iklan terdapat tulisan N.V. T RAEDTHUYS-AMSTERDAM, dan pada bagian kanan bawah terdapat tulisan NED OCTR No. 3087.

Berikut sekilas informasi mengenai N.V. T RAEDTHYUS-AMSTERDAM :

Iklan Enamel ini sangat menarik dimana memiliki sejarah tersendiri, dan sudah sangat dikenal oleh Para Kolektor Enamel sampai ke Mancanegara, diperkirakan diproduksi pada Tahun 1930an, memiliki warna cukup cerah dan menarik perhatian, dan terdiri dari 5 warna berbeda.

Berikut sekilas gambaran beberapa Enamel termasuk Enamel Postspaarbank di Mancanegara :


Sekitar 1897, berdirilah Bank Postspaarbank cikal bakal Bank BTN. Postpaarbank berkedudukan di Batavia (Jakarta) yang didirikan untuk mendidik masyarakat pada saat itu agar gemar menabung. Melalui Postspaarbank, masyarakat diperkenalkan lembaga perbaikan secara luas. Meskipun tentunya sistem perbankan yang ada pada saat itu tidak sama dan jauh dari sempurna bila dibandingkan dengan sistem perbankan saat ini.

Sampai akhir 1931, peranan Pospaarbank dalam penghimpunan dana masyarakat terus menunjukkan adanya peningkatan yang sangat baik. ( Hal tersebut terbukti dengan semakin banyaknya minat masyarakat pada saat itu untuk menaruh atau menyimpan uangnya di bank.Sampai dengan akhir 1939, Postpaarbank telah berhasil menghimpun dana masyarakat sebesar Rp 5,4 juta. Sebuah jumlah yang sangat, besar pada masa itu. Prestasi yang berhasil dicapai oleh Postspaarbank itu sebetulnya sejalan dengan kebijakan sistem desentralisasi yang-dilaksanakan pada saat itu. Sejarah keberhasilan Postspaarbank, akhirnya membawa dampak positif dengan mulai dibukanya 4 kantor cabang Postspaarbank masing-masing di Makasar (saat ini Ujung Pandang), Surabaya, Jakarta, dan Medan.


Saya sangat senang dan terharu mendapatkan Enamel ini, dimana Enamel yang saya dapatkan masih dalam kondisi sangat baik, kesabaran, perburuan dan penantian yang saya jalankan cukup lama ini ternyata tidak menjadi sia-sia, hal tersebut saya lakukan untuk melengkapi koleksi saya yang berhubungan dengan "Postspaarbank" yang pernah saya tayangkan sebelumnya, dimana dapat dilihat pada "Postspaarbank Story" pada blogs saya ini. 

Antik, Unik dan Langka, menarik untuk dikoleksi.

Keterangan : Koleksi Pribadi (Berhubung ada yang minat dengan amat serius, akhirnya barang kesayangan saya yang satu ini saya lepas juga kepada Mr.Az.....thanks a lot...Sir...) SOLD OUT

Tidak ada komentar:

Posting Komentar